Polsek Tenga Tangkap Pasangan Kekasih, Pencuri Kambing Sengaja Dicekoki Miras Cap Tikus di Desa Sapa

Manado, ANTPNEWS110.COM — Polsek Tenga menangkap pasangan kekasih, RT alias Rian (40), warga Gorontalo dan FW alias Femi (35), warga Bolaang Mongondow, atas kasus pencurian kambing milik seorang warga Desa Sapa, Kecamatan Tenga, Kabupaten Minahasa Selatan, Provinsi Sulawesi Utara Senin (19/11/2018), dinihari.

Kapolsek Tenga, Iptu Muhammad Amri, membenarkan adanya kejadian tersebut. “Aksi keduanya dipergoki warga, sekitar pukul 03.00 wita, lalu dilaporkan ke petugas jaga di Polsek,” ujarnya. Personel Polsek Tenga kemudian turun langsung ke TKP (Tempat Kejadian Perkara) dan mengamankan kedua pelaku di Lokasi.

Kapolsek menambahkan, modus pencurian ini tergolong unik. “Berdasarkan keterangan pelaku, kambing yang menjadi target pencurian terlebih dahulu ‘dicekoki’ miras (minuman keras) jenis cap tikus dengan maksud supaya kambing tersebut mabuk. Setelah ‘mabuk dan sempoyongan’, kambing tersebut dimasukkan ke dalam karung lalu dibawa kabur untuk dijual,” terangnya.

Petugas juga mengamankan sejumlah barang bukti, yakni 1 unit sepeda motor Suzuki Satria yang digunakan saat beraksi, setengah botol cap tikus, hand phone, tali rafia, korek api serta uang puluhan ribu rupiah. “Kedua pelaku beserta barang bukti telah diamankan di Mapolsek untuk diproses hukum lebih lanjut,” tandas Kapolsek.

Laporan : Sofyan Taib

Please follow and like us:
Total Page Visits: 1054 - Today Page Visits: 2

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *.

Secured By miniOrange