Kapolres Inhil AKBP Christian Rony, SIK Hadiri Senam Kolosal Millennial dan Millennial Entrepreneur Expo

Inhil Riau, ANTPNEWS110.COM Dengan Mewujudkan Millennial Cinta Lalu Lintas Menuju Indonesia Gemilang, Polres Indragiri Hilir bersama Forkopimda Kabupaten Indragiri Hilir melaksanakan kegiatan  Kegiatan Senam Kolosal Millennial dan Millennial Entrepreneur Expo. Minggu (03/02).
Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Inhil H.M Wardan, Kapolres Inhil AKBP Christian Rony, para pejabat Forkopimda Kabupaten Inhil, para Pejabat Polres Inhil, Siswa siswi dan Masyarakat Inhil yang sangat antusias.
Dalam kegiatan Senam Kolosal, Satlantas Polres Inhil juga memberikan Doorprize berupa Handphone sebanyak 5 buah dan juga Helm sebanyak 5 buah dimana anggota satlantas polres inhil memberikan pertanyaan seputar giat Millenial Road Safety Festival 2019.
Kapolres Inhil AKBP Christian Rony dalam sambutannya mengatakan, dengan terselenggaranya kegiatan MRSF 2019, agar masyarakat mengetahui bahwa bahwa betapa pentingnya keselamatan berlalu lintas.
“Masyarakat Millenial dan masyarakat Inhil harus memahami arti keselamatan berlalu lintas guna terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan,” Tambahnya.
Adapun kegiatan puncak MRSF 2019 akan dilaksanakan di lapangan Gadjah Mada Tembilahan kabupaten Inhil pada tanggal 24 Feb 2019 pukul 06.00 wib.
Laporan : Yulianus
Please follow and like us:
Total Page Visits: 855 - Today Page Visits: 1

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *.

Secured By miniOrange